JBI | JAMBI – Hasan Basri Agus (HBA), mantan Gubernur Jambi yang kini menjabat sebagai anggota DPR RI, turut angkat suara menanggapi polemik banjir di kawasan Simpang Mayang dan sorotan terhadap proyek Jambi Business Center (JBC). Dalam pernyataannya, HBA mengimbau semua pihak, termasuk para wakil rakyat, untuk menyikapi persoalan ini secara sejuk dan konstruktif, bukan dengan memperkeruh suasana atau menyalahkan sepihak.

HBA menegaskan bahwa proyek JBC merupakan investasi besar yang telah menyerap dana ratusan miliar dan melibatkan ratusan tenaga kerja, terutama generasi muda Jambi. Menurutnya, tidak bijak jika JBC dijadikan kambing hitam atas persoalan banjir tanpa didasari kajian yang menyeluruh. Ia memperingatkan bahwa sikap seperti itu justru dapat membuat investor enggan menanamkan modalnya di Jambi, yang pada akhirnya akan merugikan daerah sendiri.

Baca juga:  Komisi V DPR RI Desak Pemerintah Tuntaskan Lahan Tol Trans Sumatera

Lebih jauh, HBA menilai keberadaan JBC justru menjadi titik akselerasi pertumbuhan ekonomi baru di Kota Jambi, dengan dampak positif berupa pembangunan infrastruktur, terutama akses jalan, serta penciptaan lapangan kerja. Ia mendorong agar seluruh pemangku kepentingan, baik di tingkat kota maupun provinsi, bekerja sama menyelesaikan masalah banjir dan tata ruang dengan pendekatan teknis dan kebijakan yang matang, bukan melalui perdebatan politik yang kontraproduktif.

HBA mengingatkan pentingnya memberikan kepastian kepada investor, karena kestabilan dan kondusifitas daerah merupakan faktor penting bagi kelangsungan iklim investasi. “Kalau kita terus gaduh, jangan salahkan kalau investor enggan masuk Jambi,” ujarnya.

Sebelumnya, Gubernur Jambi Al Haris juga menyatakan bahwa pemerintah tengah mengawal revisi dokumen Amdal dan pembangunan sistem drainase di kawasan JBC. Ia menegaskan bahwa lahan JBC bukanlah Ruang Terbuka Hijau (RTH), melainkan bekas kantor Dinas Peternakan, sehingga pembangunan di area tersebut sesuai dengan aturan yang berlaku.

Baca juga:  Anggota DPRD Provinsi Jambi Apresiasi Program Swasembada Pangan Presiden Prabowo